4 Mitos Mengenai Cokelat Yang Wajib Diketahui Agar Tidak Salah Duga Lagi

Mitos Cokelat

Berikut adalah 4 mitos mengenai cokelat yang wajib diketahui agar kita tidak salah duga lagi.

Makan cokelat gak dipungkiri enak banget. Manis, lezat, dan bikin ketagihan. Tapi sayangnya, kenikmatan tersebut kerap dirusak oleh pernyataan-pernyataan yang meresahkan mengenai cokelat-nya.

Padahal, rata-rata pernyataan-pernyataannya gak benar alias cuma mitos. Sayangnya, masih banyak banget yang percaya. Sehingga, membuat kita yang fans cokelat, menjadi takut nan wanti-wanti untuk mengkonsumsinya lagi.

Well, gak usah begitu lagi guys. Langsung saja nih simak 4 mitos mengenai cokelat nya agar kamu tidak salah duga lagi oke?

1. Cokelat Itu Banyak Lemak

mitos cokelat
Tokopedia

Mitos mengenai cokelat yang wajib diketahui pertama, adalah keyakinan banyak orang bahwa cokelat itu banyak banget kandungan lemaknya.

Well, memang benar cokelat mengandung lemak. Tapi gak semua cokelat kandungannya sebanyak atau setinggi itu.

Sebagai contoh, dark chocolate memiliki kandungan lemak sebesar 12 gram saja. Dan bubuk kakao (yang biasa digunakan sebagai bahan dasar susu bubuk cokelat atau hot chocolate) hanya mengandung 1 gram lemak.

Walau demikian, bukan berarti kita langsung bisa mengkonsumsinya sebanyak-banyak apa. Kalau demikian, ya sudah pasti timbunan lemak akan kian banyak lagi.

2. Cokelat Tidak Bergizi

2478548155
Travel Kompas

Yang ngomong begini, bisa dikatakan waktu sekolah dia ilmu pengetahuannya, jeblok banget. Dan ketahuan juga malas membaca akut.

Kan sudah ditampilkan guys di daftar nilai gizi-nya. NILAI GIZI. Sebagai contoh lagi-lagi dark chocolate.Cokelat yang dianggap paling sehat ini, mengandung 2,2 gram protein pada setiap porsi cokelat-nya.

Dan secara general, mau dark atau yang biasa, rata-rata cokelat mengandung zat-zat bergizi seperti: Magnesium, Fosfor, Tembaga, Mangan, dan Serat.

3. Cokelat Tinggi Kafein

Cokelat Ilustrasi 171010095608 222
Republika

Cokelat memang mengandung kafein. TAPI kandungannya gak setinggi kafein milik kopi. Dark Chocolate memiliki kandungan kafein sebesar 22.4 miligram.

Sedangkan kopi, memiliki kandungan kafein sebesar 142.5 miligram. Jadi ya tinggian yang mana guys?

4. Cokelat Dapat Merusak Gigi

Akurat 20190216022315 3vdys3
Akurat

Nah ini mitos paling ngetop dari cokelat. Sering banget kita mendengar orang tua kita yang melarang agar gak sering-sering makan cokelat supaya gigi gak cepat rusak.

Pernyataan ini sayangnya SALAH BESAR. Jadi melansir Indozone, bukan cokelat yang merusak gigi kita. Tetapi kandungan gula yang ada pada gula lah yang membuat gigi kita menjadi rusak.  Semoga kamu gak salah sangka lagi ya guys!

Add a comment

Tinggalkan Balasan

Prev Next
Hidupkan Notifikasi OK No thanks