Makaw Spix: Burung lucu di Animasi Rio yang telah dinyatakan punah

Apakah kamu tahu film animasi Rio? Ya, tentu tidak asing lagi dengan Blu dan Jewel kan? sepasang Makaw Spix (Cyanopsitta spixii) biru yang menjadi pemeran utama dalam film garapan Carlos Saldanha. Film animasi yang konyol itu bercerita tentang perjuangan Blu menyelamatkan spesiesnya dari kepunahan dan akhirnya berhasil. Burung Cantik, Kini Telah Dinyatakan Punah Sayang, kenyataan…


P03zzvd8

Apakah kamu tahu film animasi Rio? Ya, tentu tidak asing lagi dengan Blu dan Jewel kan? sepasang Makaw Spix (Cyanopsitta spixii) biru yang menjadi pemeran utama dalam film garapan Carlos Saldanha. Film animasi yang konyol itu bercerita tentang perjuangan Blu menyelamatkan spesiesnya dari kepunahan dan akhirnya berhasil.

Rio The Movie WALLPAPER OFFICIAL blu from the computer animated film rio 22897787 1024 768
Film Animasi RIO

Burung Cantik, Kini Telah Dinyatakan Punah

Sayang, kenyataan tak semanis di film Rio. Makaw Spix belum lama ini terdaftar sebagai salah satu dari delapan spesies burung yang dikonfirmasi sudah punah di alam liar. Fakta ini sudah dianalisis oleh kelompok konservasi BirdLife International selama 8 tahun. Menurut ahli, salah satu penyebab kepunahan itu adalah deforestasi.

Hutan tropis sudah kehilangan 39 juta hektar tutupan pohon di tahun 2017. Hal ini sangat merugikan hewan-hewan yang menjadikan pohon sebagai rumah. Selain makaw Spix, burung lainnya yang masuk dalam daftar kepunahan adalah makaw Glaucous, burung nuri biru asal Brasil, dan Poo-li yang merupakan burung cantik dengan wajah hitam asli Hawaii.

Baca Juga:  Mengetahui Lebih Jauh Mengenai Smartphone HDC Dan Kenali Juga Kelebihan Hingga Kekurangannya.

Para penulis telah mengamati 61 spesies burung yang belum pernah terlihat selama lebih dari 10 tahun atau masih terlihat dalam 10 tahun terakhir tetapi mengalami penurunan drastis.

Dari sana, mereka memeriksa literatur yang berupa 819 catatan dan 356 survei tentang burung, juga berkonsultasi dengan para ahli yang telah mempelajarinya. Dan akhirnya mereka mencapai pada kesimpulan yang mengecewakan.

01 og bird extinctions nationalgeographic 1147184.ngsversion.1536175805385.adapt .1900.1
Spix’s macaw

Spesies Blu yang ada di film Rio misalnya, terakhir terlihat di alam liar sudah lebih dari 18 tahun lalu, di luar penampakan tunggal pada 2016. Sementara itu, BirdLife International mencatat bahwa hanya ada 80 ekor yang hidup di penangkaran.

Semoga saja makaw Spix tidak benar-benar punah, namun ia sedang bersembunyi di dalam hutan Brasil dan menunggu untuk ditemukan.

[zombify_post]


Satu tanggapan untuk “Makaw Spix: Burung lucu di Animasi Rio yang telah dinyatakan punah”

  1. Avatar Aldino Akbar Komodo
    Aldino Akbar Komodo

    sangat disayangkan,, burung secantik dan indah ini hilang karna ulang manusia

Tinggalkan Balasan