Justin Hubner secara resmi mendapatkan kewarganegaraan Indonesia dan mendapatkan Kartu Tanda Penduduk.
Pada hari ini, Rabu (6/12/2023), Justin Hubner secara resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Setelah mengambil sumpah sebagai WNI di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Justin Hubner pergi ke kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil serta kantor Imigrasi untuk mengurus KTP dan paspor.
Seorang pemain berkebangsaan Indonesia-Belanda mengikuti jejak beberapa pemain lain seperti Jordi Amat, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, dan Rafael Struick yang sebelumnya telah menjadi WNI.
Justin Hubner Mencium Bendera Indonesia dengan penuh Rasa Hormat

Sebagai informasi, Justin Hubner memiliki keturunan Indonesia melalui kakeknya, Ferdinand Rudolf Hubner. Rudolf Hubner lahir di Makassar, Sulawesi Selatan, pada tanggal 11 Agustus 1948.
Para penggemar sepak bola di Indonesia sedang menanti penampilan perdana Justin Hubner bersama Timnas Indonesia. Keahliannya sebagai pemain belakang akan memberikan kekuatan tambahan pada pertahanan Timnas Indonesia.
Keterampilan Hubner sebagai pemain bertahan tengah, sudah berkembang di Wolverhampton Wanderers. Pada usia 20 tahun, dia bermain untuk tim U-21 Wolves.
Pada tanggal 2 Desember 2023, Hubner hampir melakukan debutnya bersama tim utama Wolves di Liga Inggris. Kesempatan itu muncul ketika Wolves menghadapi kekalahan 1-2 dari Arsenal di Emirates Stadium.
Naasnya, Justin Hubner tidak bermain dalam pertandingan tersebut. Meskipun demikian, dia tetap memperoleh pengalaman yang berharga.
Justin Hubner Antusias Jadi bagian dari Tmnas Indonesia

Di sisi lain, Justin Hubner merasa senang karena berhasil menyelesaikan proses naturalisasinya. Dia merasa berterima kasih kepada orang-orang yang telah membantu, seperti Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI dan pemerintah Indonesia.
“Hari ini sangat istimewa dan saya merasa baik-baik saja. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI dan juga pemerintah Indonesia. Perasaan saya sangat gembira dan saya iap memberikan segalanya untuk negara ini, untuk kita semua. Saya tidak sabar untuk bergabung dengan tim dalam pemusatan latihan.“, kata Justin.
Proses Resmi jadi WNI melalui Sumpah

Justin Hubner sangat antusias untuk menjadi bagian dari Timnas Indonesia. Dia berharap dapat mencapai kesuksesan bersama Timnas Indonesia dalam Piala Asia 2023 dan juga berkesempatan bermain di Piala Dunia 2026.
Saya juga sangat mengharapkan kesempatan untuk bermain bersama tim nasional Indonesia. Pertandingan berikutnya adalah di Piala Asia 2023 yang penyelenggaraannya di Qatar. Kami berharap dapat mencapai prestasi terbaik di turnamen tersebut dan berusaha untuk membawa Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 yang akan datang.