Kelabang adalah hewan arthropada yang sudah hidup sejak zaman purbakala. Dulunya, mereka memiliki ukuran raksasa, berbeda jauh dengan ukurannya yang sekarang. Hewan ini menggunakan bisanya untuk melumpuhkan mangsa dan merupakan hewan karnivora. Hewan ini cukup ditakuti oleh tak sedikit orang karena bisanya. Bahkan beberapa jenisnya memiliki bisa yang membuat mereka dijuluki sebagai kelabang mematikan di dunia.
1. Scolopendra Cataracta

Kelabang mematikan jenis ini bisa hidup di dua tempat, yaitu daratan dan air, atau bisa dibilang amfibi. Mereka bisa tumbuh hingga mencapai panjang 20 cm. Kelabang ini hanya bisa ditemui di daerah Asia Tenggara, terutama Laos dan Thailand.
Jika kalian tersengat, tubuh kalian akan terasa sakit dan terbakar kemudian akan menjalar ke seluruh tubuh.
2. Amazonian giant centipede

Tinggal di Hutan Amazon, dan sekitar Karibia dan Amerika Selatan. Kelabang ini merupakan kelabang terbesar di dunia, dengan ukuran panjang bisa mencapai 30 cm.
Hewan ini bisa menaklukan berbagai mangsa, seperti berbagai macam serangga, hingga jenis kadal, katak hingga ular sekalipun. Bisa kelabang mematikan ini pada tahun 2014, menewaskan seorang anak umur 4 tahun di venezuela.
3. Scolopendra subspinipes

Dengan ukurannya yang bisa mencapai 20 cm, kelabang mematikan ini termasuk jenis terbesar di dunia. Hidup di habitat area tropis seperti Asia Tenggara, Amerika Tengah, Amerika Utara dan Australia.
Mereka biasanya memangsa hewan invertebrata, seperti serangga serta vertebrata seperti tikus dan reptil kecil sebagai makanannya. Racunnya sangat berbahaya, terdapat laporan di Filipina, seorang anak berusia 7 tahun tewas setelah kepalanya disengat oleh kelabang ini.
4. Scutigera Coleoptrata

Termasuk jenis dengan ukuran yang kecil, ukurannya hanya 25-55 mm saja. Karena ukurannya yang kecil, Scutigera Coleoptrata disebut juga house centipede.
Scutigera Coleoptrata merupakan kelabang asli dari Kawasan Mediterrania, namun telah tersebar di berbagai belahan dunia, seperti Asia, Amerika Utara dan Amerika Selatan.
Makanan utamanya adalah serangga-serangga kecil, sengatan hewan ini hampir sama seperti sengatan lebah. Yaitu membuat kulit gatal dan memerah.
5. Scolopendra Heros

Disebut juga giant redheaded centipede, memiliki ukuran hingga mencapai 20 cm, membuat ia menjadi jenis yang terbesar di Amerika Utara. Habitat alaminya berada di Amerika utara, tepatnya di Amerika Serikat dan Meksiko bagian Utara.
Termasuk hewan nokturnal, hewan ini berburu mangsa di malam hari seperti tikus, reptil kecil, dan serangga lain. Racun dari hewan ini menyebabkan luka di bagian tertentu. Selain itu, racunnya juga bisa menyebabkan gejala mual dan sakit kepala.