Kucing Menjulurkan Lidah? Ternyata Tujuannya Ini!

Kucing Menjulurkan Lidahnya
Kucing Menjulurkan Lidahnya

Biasanya, anjing akan menjulurkan lidahnya saat sedang kepanasan atau setelah berlari-larian. Berbeda dengan anjing, meskipun kucing merupakan hewan yang aktif dan suka berlari-larian, ia tidak selalu menjulurkan lidahnya, malah justru sangat jarang terjadi. Namun jika kucing menjulurkan lidah, ternyata tujuannya berbeda dengan anjing.

Berikut ulasannya!

Anjing mengatur suhu tubuh

funny animals sticking tongues 65

Berbeda dengan tujuan kucing menjulurkan lidah, anjing cenderung akan menjulurkan lidahnya ketika berada pada daerah yang memiliki suhu yang panas, setelah berlari-larian. Hal ini anjing lakukan bertujuan untuk mengatur suhu tubuhnya.

Ia harus menurunkan suhu tubuhnya dengan waktu yang cepat. Dengan menjulurkan lidah, cairan yang berada di lidahnya akan menguap. Sehingga suhu tubuhnya akan tetap terjaga.

Kucing menjulurkan lidah untuk mengetahui lingkungan sekitarnya

kucing menjulurkan lidah

Berbeda dengan anjing, kucing terlihat sangat jarang menjulurkan lidah. Bahkan meskipun cuaca sedang panas-panasnya. Jika anjing menjulurkan lidahnya untuk mengatur suhu tubuhnya saat cuaca sedang panas, maka kucing berbeda.

Mereka tidak menjulurkan lidah untuk mengatur suhu tubuh. Menurut pakar kucing bernama Amy Shojai, kucing menjulurkan lidahnya bertujuan untuk mengetahui lingkungan sekitarnya.

Lidahnya yang dijulurkan bertujuan untuk mengumpulkan beberapa zat kimia yang ada di sekitar lidahnya. Kemudian, zat kimia yang terdeteksi menuju ke organ vomeronosal, yaitu organ yang berada di atap mulut kucing sebagai pendeteksi aroma.

Aktivitas ini disebut juga respons Flehmen atau mulut yang ternganga. Dengan metode inilah kucing dapat mengenali lingkungannya setelah mengetahui informasi yang ia dapat.

Baca Juga: 8 Makanan yang Berbahaya Untuk Kucing, Bisa Sebabkan Sakit

Cara kucing mengatur suhu tubuh

Anjing menjulurkan lidahnya untuk mengatur suhu tubuhnya, sedangkan manusia akan mengeluarkan keringat untuk mengatur suhu tubuhnya.

Lalu, bagaimana dengan kucing?

Ternyata, sama seperti manusia, kucing juga mengeluarkan keringat untuk mengatur suhu tubuh dan menyesuaikannya dengan suhu di sekitarnya. Namun, jika manusia bisa berkeringat di setiap titik di tubuhnya, kucing hanya berkeringat di dua titik saja.

Sebagai cara untuk mendinginkan tubuhnya, kucing akan berkeringat di bantalan kaki dan di antara jari-jarinya. Karena hanya memiliki dua titik keringat saja, terkadang hal ini tidak membantu kucing untuk mendinginkan tubuhnya.

Oleh karenanya, kucing juga membatasi gerak dan terkadang berteduh di tempat yang tidak panas, atau berbaring di tempat yang sejuk.

Jadi itulah tujuan kucing menjulurkan lidah, sangat berbeda dengan apa yang dilakukan oleh anjing.

Add a comment

Tinggalkan Balasan

Prev Next
Hidupkan Notifikasi OK No thanks