Sakit mata seringkali terjadi karena mata terpapar debu dan kotoran. Saat itu, biasanya mata menjadi merah dan terus berair, gatal juga perih. Penderita sakit mata bisa saja menularkan sakit matanya pada orang lain. Itu bisa dimulai dari kontak langsung atau melalui cairan.
Nah, agar sakit matamu tidak menular, lebih baik untuk segera di atasi dengan cara-cara berikut ini.
Berikut beberapa cara untuk mengatasi sakit mata
1 . Air Mawar

Mengatasi sakit mata dengan air mawar dapat dilakukan dengan merendam mawar kedalam air sampai dirasa cukup, lalu mencuci dan membersihkan mata dengan air rendaman mawar tadi.
Kamu bisa melakukannya secara rutin sebanyak tiga kali sehari. Selain mudah dicari, ternyata cara ini sangat ampuh dan efektif jika dilakukan.
2. Susu Murni

Susu ternyata tidak hanya bisa diminum lho guys! Ternyata susu murni bisa digunakan untuk menyembuhkan sakit mata. Susu murni bisa membantumu membersihkan mata yang terkena alergi atau infeksi.
Caranya dapat dengan meneteskan susu murni pada kapas, lalu tempelkan kapas pada mata dan diamkan selama beberapa lama. Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal.
3. Air hangat

Mengompres mata dengan air hangat ternyata bisa membantu mengatasi sakit mata. Apalagi saat matamu sakit disertai dengan belekan, maka cara ini sangat ampuh untuk meredakannya. Air hangat dapat membantu meredakan sakit pada area mata juga dapat menghindari peradangan pada mata.
4. Daun Sirih

Menggunakan daun sirih sebagai obat sakit mata sangat mudah, kamu hanya tinggal menyiapkan beberapa lembar daun sirih dan merebusnya dengan menambah garam juga. Rebus sampai air berubah menjadi rebusan daun sirih.
Setelah itu, diamkan sampai dingin lalu cuci mata yang sakit dengan air sirih sebanyak 3 kali sehari. Lakukan dengan rutin maka sakit mata akan sembuh secara berangsur-angsur.
Nah, itulah cara mengobati sakit mata secara alami. Semoga dengan artikel ini, mata kalian yang sakit cepat sembuh kembali dan bisa menjalankan aktivitas yang normal tanpa kendala mata.