TikTok menjadi tempat bagi banyak orang berkreativitas menciptakan sesuatu video yang unik, menarik, dan bahkan aneh. Hal-hal aneh yang dilakukan seringkali menarik perhatian warganet dan menjadi perbincangan hangat di jagad media sosial.
Seperti yang baru-baru ini dilakukan oleh wanita bernama Ririn, dengan username akun TikTok @pbg.ngapak. Pada awalnya ia berniat ingin memberikan tutorial bagaimana menggunakan jilbab yang baik kepada netizen lainnya.
Di awal video, semuanya tampak berjalan normal tanpa adanya keanehan. Pintarnya, ia berhasil menggiring pikiran warganet untuk menonton videonya hingga selesai dengan memberikan caption “Jilbab sekali pakai.”
Baca Juga: Ditertawakan Saat Wawancara Karena Wajahnya Tidak Mendukung, Pria Ini Langsung Lakukan Oplas
Gunakan popok buat ciput jilbab
Dalam video berdurasi puluhan detik tersebut, Ririn terlihat sudah professional dalam urusan hijab. Karena itulah dia membagian tips dan tutorial kepada penontonnya mengenai cara memakai hijab yang benar. Pada awalnya berjalan seperti biasanya sampai ia memperlihatkan ciput jilbab yang ia pakai. Kenyataannya Ririn menggunakan popok bayi sebagai ciput jilbabnya.
Walaupun mungkin ia mengetahui bahwa apa yang ia lakukan itu tidak lazim bagi perempuan muda, namun ia tetap percaya diri saat memberikan tipsnya. “Nyaman dipake guys, rekomended banget pokoknya! Dipake tuh serasa ada semriwing! Kaya ada mint-mintnya gituh, menyerap keringat pula, terus bagian belakangnya juga jadi bagus,” tulisnya dalam video.
Baca Juga: Siaran Langsung Sambil Makan Hewan Beracun, Vlogger Ini Langsung Meninggal
Komentar warganet
Sontak saja apa yang dilakukan oleh Ririn dengan menjadikan popok bayi menjadi ciput jilbab ini mengundang perhatian warganet. Ada yang mengucapkan terima kasih dan tak sedikit juga yang tertawa atas aksi kocak Ririn.
“Bayangin pas naek motor kudungannya terbang ama popok”nya,” tulis @muhammadyanto65.
“Nanti pas ujan pampersnya ngembang trs palanya jadi kek kepala Squidward,” tutur @putriameylia_.
Baca Juga: Wanita Ini Tetap Tegar Hadiri Pernikahan Mantannya, Setelah Pacaran Selama 7 Tahun
“Mbaknya ini pengertian banget ya, nanti kalo anak temennya pup trs lupa bawa popok ganti, bisa mba pinjemin dari kepala mba, salut mba saya,” komentar @khrnsrca.
“Mbanyaa ngeluarin inovasi baru yg ga pernah terpikirkan sama cewe-cewe lainn mantaap. Lanjutkan mbaa,” kata @aautappp.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.