Penjara Abashiri adalah penjara yang memiliki pengamanan yang ketat, aksesnya hanya jembatan kayu, dan disekitar penjara terdapat hutan yang tumbuh dengan lebat dan tempat berbagai binatang buas.
Dengan semua itu, kemungkinan kabur memang sangat sedikit, sulit bagi napi untuk kabur dan meninggalkan penjara. Tapi tidak bagi Yoshie Shiratori, ia berhasil kabur dari penjara itu dengan mudah.
Yoshie Shitaratori, Manusia Yang Tidak Dapat Ditahan Dipenjara Manapun
![Yoshie Shitaratori, Manusia Yang Tidak Dapat Ditahan Dipenjara Manapun 9 Yoshie Shitaratori Manusia Yang Tidak Dapat Ditahan Dipenjara Manapun](https://bebaspedia.com/wp-content/uploads/2019/12/Yoshie-Shitaratori-Manusia-Yang-Tidak-Dapat-Ditahan-Dipenjara-Manapun.jpg)
Bermula di 1936, ketika ia berhasil membobol pintu sel dengan sepotong kawat, lalu kabur. Tak lama kemudian, ia kembali tertangkap dan diganjar hukuman seumur hidup disebuah penjara yang terletak di Akita.
![Yoshie Shitaratori, Manusia Yang Tidak Dapat Ditahan Dipenjara Manapun 10 Ilustrasi Kabur Yoshie Shitaratori](https://bebaspedia.com/wp-content/uploads/2019/12/Ilustrasi-kabur-Yoshie-Shitaratori.jpg)
Pada 1942, ia kembali berulah dan kabur melalui ventilasi udara. Lalu ia dijebloskan ke penjara Abashiri, dan menurut orang itu adalah penjara terakhir baginya.
Tapi justru, Shiratori tetap bisa kabur. Setiap hari ia menumpahkan sup jatah makannya ke terali besi penjara, yang membuat besi itu sedikit demi sedikit merapuh dan kemudian ia bobol lagu naik keatas atap dan kemudian kabur.
Shiratori tertangkap lagi pada tahun 1946 lalu kemudian dijatuhi hukuman mati dipenjara Sapporo. Kemudian dia berhasil kabur kembali dengan menggali tanah menggunakan mangkuk makan. Karena kisahnya yang sangat fenomenal, kemudian dijadikan novel dan filmnya.
![Yoshie Shitaratori, Manusia Yang Tidak Dapat Ditahan Dipenjara Manapun 11 Museum Yoshie Shitaratori](https://bebaspedia.com/wp-content/uploads/2019/12/Museum-Yoshie-Shitaratori.jpg)
Di ujung lorong, tampak patung napi yang memanjat plafon penjara untuk melarikan diri.
Bila anda melihat musem Abashiri, anda akan melihat sebuah patung seperti memanjat plafon yang merupakan patung Shiratori yang diabadikan di sana.
Nah, itulah kisah Yoshie Shitaratori, manusia yang tidak bisa ditahan di penjara manapun.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.