Tidak seperti orang dewasa pada umumnya. Jika bayi sedang mengalami stres, tentunya dia membutuhkan orang dewasa untuk menghilangkan emosinya. Dengan tertawa, stres bayi akan berkurang. Nah, ada beberapa hal agar bayi bisa tertawa dan tersenyum.
Berikut Adalah Beberapa Hal Yang Bisa Membuat Bayi Tertawa
1. Petak umpet
Biasanya hal ini dapat membuat bayi sedikit tergelak dan tersenyum. Kamu dapat berpura-pura bersembunyi di sebuah selimut, bantal atau apa yang ada didekat mu, lalu beri kejutan kecil pada si bayi.
2. Berpura-pura makan jari tangan dan kakinya
Bayi biasanya akan tergelak saat kamu berpura-pura akan memakan tangan atau kakinya, bayi akan merasa sedikit terusik dan tertawa.
3. Buat gelembung-gelembung
Bayi biasanya menyukai hal-hal yang berbentuk gelembung, itu membuatnya tertarik dan ingin menggapainya. Kamu dapat meniup sebuah balon dan memberinya pada bayi, biasanya bayi akan senang dan tergelak.
4. Gerakan main-main
Kamu bisa membuat wajah yang konyol untuk menggodanya. Biasanya bayi akan senang saat digoda dengan berbagai wajah konyol. Dia akan mudah tergelak dan tertawa kepadamu.
5. Karakter favorit
Bayi biasanya menyukai karakter yang memiliki banyak warna atau warna yang cerah. Mereka juga menyukai karakter yang berbulu lembut dan enak untuk dipeluk.
6. Lagu dan musik
Coba untuk mendengarkan musik pada bayi. Entah itu musik yang kamu sukai, atau memang musik khusus anak kecil. Biasanya si bayi akan menyukai musik yang kamu putar berkali-kali. Tentu saja yang nyaman di telinganya ya.
7. Peliharaan
Hewan peliharaan merupakan salah satu hal yang bisa digunakan untuk membuat bayimu tertawa. Tapi tetap saja jangan terlalu dekatkan bayi dengan peliharaanmu.
8. Menirukan suara binatang
Kamu bisa menirukan beberapa suara yang unik untuk membuat bayi tertarik dan tertawa. Cobalah menyerukan beberapa suara binatang yang dapat membuat bayimu tertawa.
9. Jika semua gagal, saatnya mengelitiki
Menggelitik bayi dengan penuh perasaan tentu saja bisa membuatnya mudah tertawa. Karena semua orang yang digelitik biasanya tertawa dan tergelak karena merasa geli saat digelitiki oleh orang lain. Tentu saja menggelitik bayi harus dengan cara yang lembut karena mengingat betapa rapuhnya mereka.