Kehadiran aplikasi TikTok menjadi warna baru untuk orang-orang mengekspresikan dirinya dalam bentuk video. Baik itu bocah, remaja, dewasa, dan bahkan orangtua banyak yang bermain TikTok. Oleh karena itu, demi popularitas dan feedback yang baik, banyak TikTokers berlomba-lomba membuat konten video yang menarik demi videonya bisa viral. Namun, tak sedikit juga ide konten yang muncul justru menuai kritikan dari netizen.
Baru-baru ini jagad media sosial dibuat geram dengan sebuah video di akun TikTok @paggil_aku_sifa yang telah membuat konten sangat tidak berprikemanusiaan. Dalam video yang diunggah pada Kamis (22/4/2021), memperlihatkan dua orang pria yang membangunkan paksa seorang bocah yang sedang tidur nyenyak secara paksa.
Bangun paksa bocah

Kedua remaja itu melakukan hal tersebut semata-mata hanya demi konten. Tampak dari video, seorang bocah yang sedang tertidur pulas di dalam masjid dibangunkan secara paksa. Ketika dibangunkan, bocah itu awalnya tak sadarkan diri, hal itulah yang membuat ia sedikit oleng saat berdiri.
Ia tak bisa mengambil sarungnya yang berada di bawah. Sementara itu, kedua remaja tersebut tertawa kegirangan melihat tingkah anak yang kesulitan meraih sarungnya. Setelah itu, bocah tersebut kembali melanjutkan tidurnya.
Ternyata, bukan hanya bocah berbaju warna merah tersebut yang menjadi korban kejahilan mereka. Pada video lainnya, kedua remaja tersebut juga melakukan hal demikian kepada seorang anak kecil yang sedang tidur di teras masjid.
Komentar warganet
Seketika unggahan tersebut langsung ramai menuai komentar warganet. Banyak warganet yang mengkritik dan mengecam apa yang dilakukan dua remaja tersebut terhadap bocah yang tengah tertidur pulas. Mereka menilai, aksi jahil kedua remaja itu bisa membahayakan nyawa seseorang.
“Saya sebagai seorang ibu, menyebut ini sedikit pun tidak ada lucu2nya. Apa lagi anak dan adik saya sekarang lagi di pesantren,” tulis akun @joisnugraha6.
“Bisa meninggal itu anak. Jangan gitu becandanya kasian ya Allah anak orang,” komentar @friskakitty25.
“Sebenarnya jantung bisa kaget gara” ketarik kenceng. Mending gak usah dibuat lagi deh yang kayak gitu,” tutur @yudialraizbtr.
“Itu bahaya karena detak jantung saat tidur sedang tidak stabil. Takutnya kalau langsung kaget kayak gitu saraf2nya bisa kaget karna detak jantung langsung berubah drastis,” kata @roedyanwar.