Baru-baru ini beredar video di laman Twitter yang menjadi viral diperbincangkan banyak warganet. Video tersebut memperlihatkan seorang wanita yang tengah mengamuk dan menghancurkan botol-botol alkohol yang ada di dalam supermarket tersebut. Tak tanggung-tanggung, wanita ini memecahkan sebanyak 500 botol minum alkohol yang ditaksir harganya mencapai Rp 1,5 miliar.
Video itu diunggah oleh akun Twitter @Peacsy3 pada Rabu (25/11/2020). Dalam rekaman video berdurasi 14 detik itu terlihat wanita mengamuk yang tidak diketahui penyebabnya ini, menghancurkan ratusan minuman alkohol dan ratusan anggur yang tertata rapi di rak sebuah supermarket Inggris.
Wanita mengamuk menghancurkan ratusan botol alkohol
Dilansir dari news.com.au, wanita ini memasuki supermarket Aldi yang berlokasi di Stevenage, Inggris. Setelah memasuki supermarket tersebut, ia langsung mulai melakukan aksinya dengan mengambil satu per satu botol alkohol dan menghempaskan ke lantai.
Baca Juga: Viral Video Pencuri Burung Diberi Nasi Bungkus Usai Sempat Digebukin Warga
Bisa dilihat dalam video diatas, tampak pecahan botol kaca berserakan di lantai. Kondisi supermarket itu pun sudah terlihat tidak seperti supermarket lagi, melainkan seperti gudang sampah.
Pada video lainnya juga memperlihatkan wanita itu terjatuh terpeleset ke pecahan-pecahan botol kaca. Insiden tersebut membuat tangannya terluka mengeluarkan darah.
Pria yang merekam peristiwa wanita mengamuk tersebut mengatakan “Saya belum pernah melihat yang seperti ini.”
Baca Juga: Dipecat Dari Pekerjaan Lamanya, Sekarang Wanita Ini Punya Dua Pekerjaan Sekaligus
Pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian tersebut dan kemudian menangkap wanita itu. Karena prilakunya ini, wanita yang tidak disebutkan namanya ini dibawa terlebih dahulu ke rumah sakit terdekat untuk mengobati luka-luka tangannya.
Menuai berbagai respon
Hingga kini Senin (30/11/2020), unggahan Twitter akun @peacsy3 telah ditonton lebih dari 62 ribu kali dan menuai berbagai komentar dari warganet.
“Apakah ini benar-benar kesalahan alkohol atau orang-orang yang meminumnya? Anda tidak bisa begitu saja menghancurkan hal-hal karena Anda merasakan semacam tipuan tentangnya,” tulis @traaykat.
Baca Juga: Kisah Guru Mengajar Online Tidak Dihadiri Satu Pun Muridnya, Bikin Nyesek
“Saya mendengar suara orang lain. Penasaran kenapa tidak ada yang mencoba menghentikannya? Mereka pasti punya banyak waktu,” komentar @tim_kenney.
“Apakah dia orang Yunani? Mereka suka menghancurkan segalanya. Kita harus memiliki beberapa musik latar Yunani untuk ini dan memutar video,” sambung @NancyLCouch1.
“Senang bagaimana Anda bisa mendengar pemindai tol masih berbunyi … orang-orang yang terus berbelanja seolah-olah tidak ada yang aneh terjadi,” pungkas @cuniticchio.