Pada Sabtu (30/11/19) malam waktu Eropa, pembagian grup putaran final UERO 2020 dilakukan di Bukarest, Rumania. Undian grup putaran final UERO 2020 diikuti oleh 20 tim yang sudah memastikan lolos dari kualifikasi.
Sementara 4 tim lainnya akan diketahui melalui laga play-off untuk menyusul 20 tim yang sudah lolos kualifikasi.
Ada yang menarik dalam pembagian grup dini hari tadi. Tiga tim juara tergabung dalam satu grup, yaitu Portugal yang menjadi juara UERO 2016, Perancis yang menjadi juara FIFA World Cup 2018, lalu Jerman yang pernah menjuarai FIFA World Cup 2014.
Mereka tergabung dalam grup F, ini menegaskan bahwa grup F merupakan grup neraka dalam turnamen 4 tahunan tersebut.
Reaksi para pelatih

Beragam reaksi dari para pelatih masing-masing tim pun beragam pasca pembagian grup tersebut.
Dilansir situs UEFA, Loew selaku pelatih Jerman mengatakan bahwa grup maut tersebut akan menjadi tantangan besar dan juga motivasi besar bagi tim mudanya.
Kemudian pelatih Portugal, Fernando Santos berharap bahwa Portugal nanti bisa mengalahkan Jerman dan Perancis agar peluang mereka menjuarai grup semakin besar.
“Grup ini dihuni tiga juara turnamen internasional besar terakhir . Ini grup yang keras dengan dua favorit juara dan satu kandidat. Kami harus meyakini peluang kami,” papar Fernando Santos, seperti dilansir dari Liputan6.
Grup berat

Pelatih Perancis pun merasa pasrah timnya masuk grup yang dianggapnya sangat berat tersebut. Seperti yang diketahui, Perancis kalah di final oleh Portugal pada UERO 2016.
Ia tak ingin timnya lengah, dilansir liputan6, Didier Deschamps mengatakan, “Ini grup yang paling berat, tetapi kami harus menerimanya, itulah yang terjadi. Ini mewajibkan tim Prancis segera bersiap,” ujarnya.
Sementara itu, satu plot yang tersisa akan menunggu hasil play-off dari Islandia, Bulgaria, Hungaria, atau Rumania.