Gejala perut kembung memang sangat menganggu, bagian perut terasa tidak enak sehingga membuat kita tak nyaman menjalankan aktivitas sehari-hari. Bukan hanya dialami oleh orang dewasa saja, ternyata anak-anak juga bisa mengalami masalah perut kembung. Tentunya kita sebagai orang tua pasti mencari cara untuk atasi masalah perut kembung pada anak kita.
Dikutip dari laman familydoctor.org, perut kembung disebabkan karena perut terisi penuh oleh gas atau udara. Saat mengalami masalah ini, rasanya perut sudah terasa penuh dan kenyang hingga tak bisa menambah asupan makanan lagi. Namun rasanya sangat tidak nyaman dan menyakitkan.
Cara ampuh mengatasi perut kembung pada anak
Seperti yang kita tahu, anak-anak bisa saja meengalami masalah perut kembung ini, namun mereka saja yang tak mengerti bagaimana cara mengungkapkannya. Yang biasanya mereka lakukan hanyalah mengeluh kesakitan di bagian perut mereka. Berikut adalah penjelasan bagaimana cara jitu untuk mengobati perut kembung pada anak.
1. Penuhi asupan cairan agar dia tetap terhidrasi
Cara mengatasi perut kembung pada anak yang pertama adalah memenuhi kebutuhan cairannya. Berilah dia asupan cairan, seperti air putih atau semacamnya tanpa ada campuran gula agar dia tetap terhidrasi.
Rasa sakit yang dialaminya akan mulai terobati dengan memberikannya minuman air hangat. Saat dia muntah pun, cairan sangat dibutuhkan oleh si Kecil. Kebanyakan kasus saat anak perutnya kembung, mereka tidak akan nafsu makan.
Rasa Sakit Ini Akan Muncul Jika Kamu Kurang Minum Air Putih
Jangan berikan dia produk susu atau makanan yang berminyak. Kamu bisa memberinya oatmel atau roti saat dia merasa lapar.
2. Berikan makanan probiotik seperti yoghurt dan lainnya
Memberikan makanan prebiotik seperti yoghurt sangat ampuh untuk mengatasi masalah perut kembung pada anak. Selain yoghurt, makanan prebiotik seperti kimchi, tempe, atau kefir bisa kamu suguhkan kepada si Kecil untuk meredakan gejala perut kembung yang dialaminya.
Berdasarkan jurnal yang diterbitkan pada American Journal of Gastroenterology, probiotik, bakteri yang ada di dalam yoghurt dapat membantu proses fermentasi, sehingga akan mengatasi gas dan kembung dalam perut.
3. Berikan madu murni
Sebagaimana diketahui madu merupakan sumber karbohidrat, antioksidan, dan gula yang baik bagi tubuh. Nah, ketika si Kecil mengalami masalah perut kembung, kamu bisa memberikannya madu ini. Bisa dicampurkan dengan teh herbal atau dengan air hangat saja. Jika dia suka, jangan ragu untuk berikan untuknya.
5 Fakta Unik Lebah, Dari Usaha Mencari Madu, Hingga Memiliki 5 Mata
Berikanlah madu murni, tapi pemberian madu untuk anak usia di bawah 2 tahun, sebaiknya dikonsultasikan ke dokter ya.
4. Kompres dengan kain hangat
Salah satu dari sekian banyak cara mengatasi masalah perut kembung pada anak adalah dengan cara mengompres anak dengan kain hangat. Selain tidak ada efek samping, mengompres hangat dapat meredakan gejala perut kembung pada anak.
Selain menggunakan kain, kamu juga bisa mengompresnya dengan menggunakan botol berisi air hangat atau bantal pemanas. Kompres hangat diyakini mampu menenangkan perut dari masalah kembung.
5. Pijat lembut sebagai penawar gejala perut kembung pada anak
Perut kembung menyebabkan saraf dan otot perut terasa nyeri dan sakit. Untuk mengatasinya tentu harus meningkatkan sirkulasi darah di sekitarnya. Hal tersebut bisa dilakukan dengan pijatan lembut.
Kamu bisa memijat perut anak menggunakan telapak tangan dengan lembut. Buat gerakan melingkar mengikuti arah jarum jam. Pijat juga bagian dada menuju perut untuk menghilangkan angin dalam perut. Agar anak tak merasa kesakitan, lakukan dengan pelan dan penuh kasih sayang.
5 Cara Ampuh Buat Anak Suka Makan Sayur, Bunda Harus Coba
Nah itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi perut kembung pada anak. Jika kamu sayang pada anakmu, tentu kamu tak tega bukan melihatnya menderita kesakitan? Jangan hanya diam saja, segeral bertindak untuk melakukan sesuaut.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.